Minggu, 29 April 2012

Konfigurasi IP Address di Debian

Konfigurasi ini adalah konfigurasi dasar yang harus kita buat agar dapat terkoneksi dengan jaringan.

Langkah 1.
Tentunya masuk sebagai root, selanjutnya lakukan cek seperti ini :
#dmesg | grep eth     ==> Jika ada keterangan eth0, berarti kartu jaringan sudah aktif dan terbaca
#ifconfig    ==> untuk mengetahui kartu jaringan yang aktif
#ifcontig eth0 up ==> lakukan seperti ini, untuk mengkatifkan kartu jaringan

Langkah 2.

Untuk melakukan pengalamatan IP secara static, lakukan seperti berikut 
#nano /etc/network/interfaces 
Kemudian isikan konfigurasi seperti berikut :
auto eth0
iface eth0 inet static
address 172.20.1.63
netmask 255.255.255.0
gateway 172.20.1.254
Simpan dengan menekan CTRL+O, dan keluar menggunakan CTRL-X.

Langkah 3.
Restart layanan seperti berikut :
#/etc/init.d/networking restart 
Lihat hasilnya dengan :
#ifconfig
Selesai sudah konfigurasi alamat IP secara static di Debian.